Minggu, 25 Maret 2012

Number One For Me

Pulang kuliah, keujanan langsung tancap modem dan OL.
Nggak ada kerjaan kamu yang??? *padahal nanti sore ada rapat hima*
okay next lanjut ke tema awal.
itu judul sebenernya salah satu lirik lagunya maher zain yang teranyar dan niat saya emang dibawah tulisan saya nanti yang panjang lebar akan saya posting lirik lagunya.
pertama tau kalo si Maher Zain punya lagu teranyar berawal dari akun seorang temen yang ada tautan tentang Maher Zain itu. Saya klik link tersebut dannnn ollaaallaaaaaaaaaa,,,,
dan pertama denger lagu itu dan liat videonya langsung mewek di depan layar guys... (*swear, nggak boong).

Nih lagu especially ditujukan pada sosok Bunda/Ibu/Mama/Nyak/Umi atau apalah itu yang intinya ditujukan pada sesorang yang telah mengandung, melahirkan, merawat, membesarkan kita selama ini. sosok seorang wanita yang sangat, sangat dan sangat berarti dalam hidup ku. wanita yang sangat mengagumkan...
dan inilah lirik lagunyaa :


I was a foolish little child

Crazy things I used to do

And all the pain I put you through


Mama now I'm here for you


For all the times I made you cry


The days I told you lies


Now it's time for you to rise


For all the things you sacrificed

Chorus:


Oh, if I could turn back time rewind


If I could make it undone


I swear that I would


I would make it up to you


Mum I'm all grown up now


It's a brand new day


I'd like to put a smile on your face every day


Mum I'm all grown up now


And it's not too late


I'd like to put a smile on your face every day





And now I finally understand


Your famous line


About the day I'd face in time


'Cause now I've got a child of mine


And even though I was so bad


I've learned so much from you


Now I'm trying to do it too


Love my kid the way you do


CHORUS

You know you are the number one for me (x3)


Oh, oh, number one for me


There's no one in this world that can take your place


Oh, I'm sorry for ever taking you for granted, ooh


I will use every chance I get


To make you smile, whenever I'm around you


Now I will try to love you like you love me


Only God knows how much you mean to me

CHORUS

You know you are the number one for me (3x)

Oh, oh, number one for me


Okay,, gimana nih kesannya...
Mau liat videonya??? tonton n pantengin,, resapi juga maknanya dari video di youtube : ini nih linknya :

http://www.youtube.com/watch?v=f4J7-WR1QOY

monggggoooooo ^_^

Jumat, 23 Maret 2012

Tips begadang

aayooo ngacung siapa yang suka begadang??!!!!!
cung!!!!!!!!!


ya, saya termasuk anak yang suka begadang. begadang karna tugas laporan yang slalu menemani hari-hari ku ini sehingga hidup tak terasa hambar.. ((*ceillehhhhh)
berikut ini adalah tips n trick biar begadang kamu sukses dan nggak terhalangi oleh rasa kantuk yang tiba-tiba datang tanpa diundang. cekidottttttttt :


1. Kukuhkan niat bahwa kamu akan begadang
     ya,, kalo saya akan begadang sih pasti siangnya saya akan berkata pada diri saya sendiri : "Nanti malem begadang mayang !!!!" Niat merupakan motivasi diri biar rencana itu berhasil. ya walaupun kadang niat itu kadang terhalangi oleh rasa kantuk yang berlebihan, tapi kalo udah niat pasti berhasil insyaallah.


2. Berwudhu 
    Nih cara 100 % ampuh guys. saya udah ngebuktiinn sendiri. Dengan membasuh muka kita dengan air, muka kita secara langsung fresh kembali. karna salah satu fungsi wudhu itulah membasuh muka/alat-alat tubuh kita biar fresh, nggak kering. Dan jangan lupa,, kalo udah wudhu sekalian sholat malam (sholat hajat) and tilawah qur'an.


3. Begadang sambil ndengerin music
    Ni cara sebenernya relatif ampuh juga. tapi inget, ndengerin musiknya jangan yang lagu-lagu slow yang intinya malah bikin kamu tambah ngantuk. tapi ndengerin musik tu juga jangan keras. nanti akibat kamu maen musik kenceng-kenceng,, orang serumah pada bangun semuanya. hahhhaha :)











4. FB'an atau twitter'an bentar
    Jujur aja,, nih cara ampuh banget buat menghalau rasa kantuk yang tiba-tiba datang tanpa diundang.
kamu bisa nggunain akun-akun social networking yang kamu punya. tapi inget guys, ini cuma bentar doang,, jangan-jangan malah kamu ntar lupa dengan tugas kamu yang banyak karna asyik fb'an.





5. Sediain makanan ringan/cemilan
    Bisa dibilang cara ini banyak dilakuin buat kalian yang doyan ngemil. kalian bisa nyoba kacang, macaroni goreng, popcorn atau keripik gitu biar sensasi malam rame oleh suara kriuk-kriuk yang kamu buat. hahhaha





6. Coba sms'an atau telepon dengan orang kamu sayangi
    aduhhh ni tips mungkin hanya berlaku buat orang yang udah punya boyfriend atau girlfriend aja,, tapi tak padapa yang pada  ngejomblo boleh kok telepon atau sms'an sama sahabat kamu (dengan catatan : kamu nggak boleh ngganggu dia kalau dia udah tidur nyenyak) masa iya, lagi terlelap kamu malah ngebangunin dia.


7. Minum kopi
    nih cara udah biasa dilakuin kan ya guys... kopi,, di dalemnya ada zat yang namanya cafein. tapi kalo untuk saya, minim kopi nggak berlaku untuk sistem begadang saya. sama aja, kalaupun udah ngantuk ya tidur aja meskipun udah minum kopi beratus-ratus gelas. hhahha... kembali ke poin nomer1 tadi guys. NIAT. kalo udah niat meskipun kamu nggak minum kopi pus pasti betah melek.. hhaha..



Jumat, 02 Maret 2012

Training ESQ

Tanggal 1-2 maret kemaren saya ikut training ESQ 165 oleh pak Ary Ginandjar Agustian. Jujur saja, awalnya saya ikut kegiatan ini karna terpaksa, karna kegiatan ini sifatnya adalah wajib ain ya mau tak mau saya harus berangkat ke kampus. padahal tanggal 29 februari, saya baru pulang dari kampus jam setengah 11 malam karna ada rapat kerja himabio 2012 mana paginya harus ikut training ini pula. awalnya emang saya ogah-ogahan ikut nih kegiatan, berangkatnya aja saya buat telat. bener-bener nggak niat (jangan dicontoh), mana trainingnya 2 hari lagi, huhhhh... (*mengeluh). dan saya pikir acara ini pasti sangat membosankan sekali, hanya duduk, ndengerin ceramah de el el.. :(
tapi wallahu alam, saya pun mengikuti training tersebut. emang pada dasarnya nggak niat, saya pun baru jam 9 mata udah berat banget, mata ngantuk sangat tapi ndilalah kawan, saat itu si pemateri pak Kurnia Setya Putra ngasih wejangan yang begitu menyentuh hati. apa ituuu???

2 hari ini, aku sadar. sebenernya siapa aku. untuk apa aku hidup di dunia ini.
kemarin kemarin sebelum ikut training ini, aku hanyalah manusia yang hanya bisa mengeluh (walaupun sekarang masih). hehhe.
dimulai dari hari pertama dulu..
di hari pertama pak Kurnia Setya Putra ngasih materi entang Outer journey, inner journey dll. kami dibawa ke alam lain (maksudnya ke asal usul dunia) dengan berbagai macam teori pembentukan bumi dan tata surya di galaksi ini (inget teori nebula, big bang theory : pelajaran kelas X SMA). Dari situ saja, subhanallah aku merasa hanya makhluk kecil yang tak berdaya atas  semua ke-Esaan Allah. Dan singkat cerita, mata ku pun nggak ngantuk sama sekali karna pak kurnia menyuruh kita memejamkan mata untuk mengingat Ibu Bapak kita, dosa-dosa kita selama ini dll. waktu itu, aku bener-bener nangis. aku nggak tau mau berbuat apa karna emang dosa-dosaku selama ini banyak. semua peserta pun nangis dan pasti tissue pun basah oleh tetesan air mata.. sorenya setelah sholat ashar, pak kurnia kembali ngasih materi dimana kita dibawa ketika kita menghadap Sang Ilahi, gimana ntar kita meninggalkan orang-orang yang kita sayangi, gimana kita sendiri di alam kubur dan sebagainya. waktu itu semua peserta sujud memohon ampunan Allah karan emang kami hanyalah makhluk yang tiada apa-apanya dibanding kuasa Allah.



di hari kedua :
. jujur saja aku berbuat sesuatu karna kepentingan duniawi aja. kuliah untuk meneruskan pendidikan ke jenjang selanjutnya, bisa ngebahagiain ibuk bapak, IP, uang. ikut organisasi karna sebuah tanggung jawab, dan kadang aku merasa hidup ini monoton. aku sadar kalau itu semua aku kerjakan hanya sebuah rutinitas seperti biasa, bukan karna lillahi ta'ala.
Selama ini, aku punya Ibuk, Bapak, Adek, eyang, om, bulek, budhe, ulan, ragil, ledy, ayuk, purya, ayun, dan sahabat lainku. tapi aku sadar ya allah, mereka tidak akan bisa menenmaniku selamanya,. dan aku baru sadar, ternyata ada sahabat terbaik yang nemenin aku setiap detik ini, yaitu Allah. ya Allah, kenapa selama ini aku tidak menyadarinya? Astaghfirullah...
aku mohon ampun kepada Mu ya Rabb, aku khilaf, aku banyak sekali dosa kepada Mu.. ;(
 jujur saja sampe nangis karna kalimat dan statement yg diberikan pak kurnia tadi bener-bener menyentuh hati. aku emang banyak banget salah, khilaf sama Allah, aku nggak mau kehilangan orang-orang yang menyayangiku selama ini. aku hanya ingin membuat ibu bapak  bangga terhadap hasilku sendiri, aku ingin membahagiakan mereka, aku ingin bisa mengajak mereka ke tanah suci Mekkah suatu saat nanti dan aku pengen mereka melihat anak-anaknya sukses semuanya, melihat senyum yang tersungging di bibir mereka itu yang sangat aku inginkan. aku sangat sayang sama ibuk, bapak dan adek, aku nggak mau kehilangan mereka. mereka sangat berarti banget dalam hidupku.
ya Allah ampuni dosa-dosa Ibu Bapak ku, ampuni dosa-dosa ku dan adek-adekku, ampuni dosa saudara-saudaraku, berikanlah mereka umur yang panjang, kesehatan dan rezeki. :) aamiin.
ya Allah aku ingin rasa saat ini nggak hanya aku rasakan cuma sehari atau 2 hari aja, aku pengen terus melakukan sesuatu karan allah selama hidupku. karna aku juga nggak muna, aku ingin masuk surga bersama ibu-bapak-adek dan saudara-saudaraku.
aku ingin memperbaiki semuanya ya allah.
memperbaiki semua sifat-sifatku selama ini.
tiba-tiba aku teringat bahwa udara, sinar matahari, bulan, bintang  darah yang mengalir, jantung yang berdetak memompa darah, sistem pencernaan yang menjalankan tugasnya, semua itu adalah karunia Allah yang tak ternilai harganya yang tak aku sadari selama ini. dan aku sadar.
ya Allah, maafkan hamba Mu ini ya Allah., enggkau memang maha pengasih dan maha penyayang. Allahu akbar. engkau emang maha Kuasa, maha adil maha pengampun ya Allah..
Asy-hadu al laa ilaaha illallaah, wa-asyhadu anna muhammadar rasuulullah.. :) menjadi bukti ikrar kami kepada Mu ya Rabb, karna kami percaya bahwa laa ilaa ha illalah emang benar.
kami bersujud kepada Mu ya Rabb, tiada Dzat yang pantas disembah selain engkau ya Rabb.
maka dari itu ampuni dosa-dosa kami ya Allah.. aku memohon hidayah dan ampunan Mu..

masih di training ESQ, Kali ini kami diajak untuk mengingat perjuangan Nabi Muhammad SAW. Beliau memang pemimpin abadi sepanjang masa. Ya Rasulullah,, maafkan aku... selama ini juga entah kenapa aku lupa perjuangan mu untuk tetap stay mengingat mu. ya Allah, aku rindu kepada Mu, aku ingin melihat wajahmu nanti di surga insyaallah,. ya Rasul, aku ingin kembali melantunkan sholawat itu lagi dan asmaul husna.
aku ingin lancar hafal lagi asmaul husna ya Allah...

astaghfirullah,
 allahu akbar....

dengan menyebut nama Allah yang maha pengasih lagi maha penyayang, jujur aku inginnn sekaliiii mengingat Mu setiap saat setiap waktu dan segala kegiatan kulakukan karna Allah ta'ala. :) insyaallah prinsip hidup seperti kejujuran, disiplin, tanggung jawab, iklas, kerja team, peduli harus aku pegang karna aku ingin bahagia dunia akhirat, membahagiakan Ibu Bapak Adek, mengajak mereka ke tanah suci Mekkah, dan melihat senyum indah di bibirnya, melihat anak-anaknya sukses... aamiin :)
alhamdulillah masih diberi kesempatan untuk memperoleh pengalaman dan hidayah dari Mu ya Rabb, karan hal itu yang sangat aku inginkan...